Koper "SENAM"

Laila Naimatul Muthoharoh
Siswa kelas IX C
Mantan Ketua OSIS MTsN Tunggangri tahun 2009 – 2010

SENAM SANTRI? APA SICH ?
Aku adalah siswa MTsN Tunggangri kelas IX C. KOPER edisi ini mengangkat tema senam santri. Sebenarnya apakah senam santri itu? Kalau didenger dari namanya berhubungan dengan gerakan ‘kesegaran jasmani.’ Yup… betul! tapi senam santri di sekolah kami agak berbeda dengan senam – senam yang lain karena tidak hanya diikuti guru melainkan juga seluruh Pengurus Sekolah. Setiap Jumat pagi halaman sekolah kami dihiasi barisan siswa – siswi dan pengurus sekolah yang tertata rapi. Setelah musik dibunyikan kami serentak bergerak mengikuti instruktur senam yang dengan lihai mengayunkan tangan dan kaki. Awalnya sich waktu disuruh senam aku ogah – ogahan karena aku mengira senam ini akan sangat membosankan dan bikin capek saja. Ternyata setelah mengikutinya selama 3 minggu, senam ini sama sekali tidak ngebosenin tuh bahkan lama – lama menjadi hal yang menyenangkan seperti kata pepatah “ Anane/ witing tresno jalaran soko kulino”. Oh ya, senam ini menurutku sangat bermanfaat, diantaranya: 1) menjaga kesehatan tubuh, 2) refreshing sambil mendengarkan musik, 3) merupakan cara mendapatkan udara bersih dan vitamin D dari sinar matahari pagi, 4) memupuk rasa kebersamaan, kekeluargaan, dan kekompakan antara siswa dengan siswa, siswa – guru/ pengurus sekolah lain, maupun guru/ pengurus sekolah lain dengan sesamanya. Satu hal lagi … aku mengikuti senam santri ini sejak kelas VII – IX semester I. Tentunya para reader bertanya – tanya kenapa tidak sampai kelas IX semester II? The reason is … kami siswa kelas IX harus mengikuti bimbel setiap pagi untuk persiapan UAN. Sebenarnya pengin sich ikut senam santri lagi tapi UAN tahun ini harus benar-benar kami siapkan, agar hasilnya tidak mengecewakan. Jadi intinya senam santri merupakan kegiatan yang positif dan very urgent untuk kita. Meskipun kelihatannya sepele tapi senam ini mengandung manfaat besar bagi tubuh dan kehidupan sosial. So reader semua, mulai sekarang mari kita melakukan senam! (rio)

0 komentar: